Mapatoba oba
22 Mei 2024 20:15:0
Tolitoli (Kemenag Sulteng) - Sebanyak 236 jemaah haji asal Kabupaten Tolitoli akan diberangkatkan ke Palu pada tanggal 27 Mei 2024. Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Tolitoli Moh. Taslim, menyampaikan hal tersebut dalam rapat pemantapan (final check) yang digelar di Aula Kantor Bupati Tolitoli, Rabu (22/05/2024).
Rapat yang dipimpin oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Tolitoli ini membahas berbagai aspek persiapan ibadah haji 1445 H/2024 M, mulai dari transportasi hingga logistik.
Dalam arahannya, Kakankemenag Taslim menekankan pentingnya koordinasi dan komunikasi antar tim untuk memastikan pelayanan terbaik bagi para jemaah haji.
"Dalam kesempatan ini ingin kami tekankan pentingnya pengecekan kembali kesiapan masing-masing tim. Hal ini untuk meminimalisir kendala yang mungkin terjadi nantinya, dengan harapan keberangkatan jemaah pada tanggal 27 Mei 2024 berjalan lancar," ungkap Taslim.
Taslim juga berharap seluruh panitia dapat mempersiapkan sarana dan prasarana pendukung dengan baik, terutama dalam perjalanan dari Tolitoli menuju Asrama Haji Palu. Selain itu, ia mengingatkan bahwa pelayanan optimal harus diberikan kepada setiap jemaah haji selama proses persiapan dan keberangkatan.
“Kami berharap semua pihak yang terlibat dapat bekerja sama dengan baik dan memastikan keberangkatan jemaah haji dari Tolitoli berlangsung aman, tertib, dan lancar,” ujar Taslim.
Taslim mengatakan jemaah haji Tolitoli dijadwalkan tiba di Palu pada tanggal 28 Mei 2024 untuk melanjutkan perjalanan menuju Tanah Suci.
“Seluruh persiapan ini adalah bagian dari upaya pemerintah dan panitia untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para jemaah, sehingga mereka dapat menjalankan ibadah haji dengan khusyuk dan nyaman,” pungkas Taslim.
Rapat turut dihadiri oleh Sekda Kabupaten Tolitoli, Kabag Kesra, serta tim penyelenggara ibadah haji Kabupaten Tolitoli.
Berita Sebelumnya
Read more
Berita Selanjutnya
Read more